drama-korea-terbaik-di-2020
Film

5 Drama Korea Terbaik 2020 untuk Ditonton Selama #DiRumahAja!

Advertisements

Obatcinta.com – Memang drakor atau drama korea itu selalu berhasil menarik perhatian banyak penonton dari berbagai kalangan. Baik muda atau tua, perempuan dan bahkan laki laki juga sekarang banyak yang menjadi penonton drama Korea. Terlebih lagi ditengah pandemi COVID-19 yang masih terjadi hingga saat ini, siapa saja sangat dianjurkan untuk selalu berada di dalam rumah, hal tersebut dilakukan untuk mencegah semakin meluasnya penularan virus tersebut. 

Untuk mengurangi rasa bosanmu, ada banyak cara yang bisa dilakukan, dan salah satunya adalah menonton drama korea terbaik yang tayang di tahun 2020 ini. Berikut di bawah ini 5 drama Korea terbaik edisi tahun 2020 yang bisa menjadi penghilang bosan saat #dirumahaja. Yuk disimak!

1. Crash Landing On You

Drama Crash Landing On You ini menceritakan Yoo Se Ri (Son Ye Jin) yang tanpa sengaja dirinya masuk ke wilayah Korea Utara saat sedang bermain paralayang dan mengalami kecelakaan karena terjadinya angin tornado. Dirinya tersesat disebuah hutan lalu ada seorang tentara Korea Utara bernama Ri Jung Hyuk (Hyun Bin) yang menyelamatkannya. Ri Jung Hyuk akan membantu Yoo Se Ring supaya bisa kembali ke Korea Selatan. Perjalanan mereka semakin menarik saja dengan banyaknya momen romantis sekaligus komedi. 

2. Itaewon Class

Drama Itaewon Class ini diadaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama. Drama yang berhasil menarik banyak perhatian para penggemar drakor ini menceritakan tentang Park Seo Reyi (Park Soe Joon) seorang pria yang ingin membalas dendam atas kematian ayahnya kepada Jang Dae Hee yang merupakan CEO dari “Jangga” sebuah restoran besar. Di restoran “Jangga” inilah, ayahnya bekerja. Perjalanan untuk membuktikan pembunuhan tersebut dimulai dengan membuka restoran di Itaewon yang harus mengalami jatuh bangun. Tetapi berhasilkah Park Seo Reyi menjalankan misinya? 

Baca juga: Kecanduan Blue Film? Begini Cara Terbaik Mengatasinya!

Advertisements

3. Hi Bye, Mama!

Drama Korea terbaik Hi Bye, Mama! ini menceritakan seorang ibu satu anak bernama Cha Yoo Ri (Kim Tae Hee) yang bisa hidup kembali setelah meninggal lima tahun karena kecelakaan. Tetapi dirinya tidak bisa hidup selamanya, Cha Yoo Ri diberi kesempatan untuk hidup hanya 49 hari saja. Kesempatan itu dimanfaatkan olehnya untuk memeluk anak perempuannya. Alur cerita drama ini semakin menarik saat dirinya bertemu dengan suami yang sudah menikah lagi dengan seorang perempuan cantik dan dewasa. 

4. The King: Eternal Monarch 

Drama The King: Eternal Monarch yang dibintangi oleh Lee Min Hoo ini menceritakan tentang kehidupan dua waktu. Diceritakan Lee Gon (Lee Min Hoo) seorang raja tunggal di masa lalu yang memasuki gerbang dimensi, lalu masuk kembali ke masa sekarang dengan kota yang sudah serba maju. Di masa sekarang, dirinya bertemu dengan Jung Tae Eul (Kim Go Eung) seorang polisi yang ada saat dirinya masih kecil. 

5. The World of The Married

Drama The World of The Married ini mengangkat tema tentang kehidupan pernikahan yang penuh konflik. Diceritakan seorang suami yang berselingkuh hingga adanya anak hasil dari hubungan gelapnya itu. 

Selain itu masih ada drama Korea terbaik lainnya dan baru saja rilis di tahun 2020 ini untuk menghilangkan rasa bosan saat di rumah aja. Drama korea tersebut yaitu A Piece Of Your Mind. Drama komedi romantis ini menceritakan kisah cinta seorang programmer dengan CEO perusahaan yang memiliki kehidupan cinta berbeda. Drama dengan total 12 episode ini dibintangi oleh aktor tampan, Jung Hae. Kamu mau nonton yang mana dulu nih, readers?

Baca juga: 5 Tutorial Menonton Drama Korea Agar Gak Gampang ‘Halu’

Advertisements

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *